Keyakinan bahwa kita sedang dicintai dan disayangi oleh Allah adalah hal yang sangat penting dalam seluruh perjalanan hidup kita. Keyakinan itu memberikan kekuatan yang lebih untuk bisa melakukan sesuatu yang menjadi tugas kita. Keyakinan bahwa Allah mencintai, akan mendorong kita untuk melakukan hal yang sama bahkan lebih dari itu, sehingga kita siap menyambut cinta Allah dengan kecintaan dalam setiap langkah yang kita lakukan. Di samping itu, hidup yang di awali dengan keyakinan bahwa kita “dicintai” pada saat yang sama akan membawa kita pada keengganan untuk bermaksiat kepada-Nya.
Baca selengkapnya »