Idul Fitri diprediksikan jatuh pada hari Jumat tanggal 10 September 2010. Sebab, hilal tenggelam pada tanggal 29 Ramadhan sebelum matahari terbenam. Posisi hilal akan berada tiga derajat di bawah ufuk ketika matahari terbenam sehingga tidak perlu menunggu penampakan hilal. Demikian disampaikan oleh Hasan Bashira, Ketua Jurusan Ilmu Falak, Universitas Abdul Aziz, Jeddah sebagamana dikutip Alarabiya.net, Ahad (5/9).
Baca selengkapnya »Tim Pengamatan Hilal Lakukan Rapat Persiapan Akhir
Tim Pengamatan Hilal Kementerian Komunikasi dan Informatika, Sabtu (5/9) sore melakukan rapat koordinasi persiapan akhir di Hotel Majesty, Bandung. Rapat yang dipimpin Kepala Pusat Data, Dr. Yan Rianto, M.Eng. selain membicarakan tentang kepastian lokasi pengamatan juga dimaksudkan untuk melakukan konsolidasi terhadap petugas yang akan diterjunkan ke lapangan, baik dari astronom, supporting bidang IT yang akan melakukan streaming, maupun akses jaringan internetnya.
Baca selengkapnya »MUI Berharap Tidak Ada Perbedaan 1 Syawal
Majelis Ulama Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta berharap tidak ada perbedaan dalam penentuan 1 Syawal 1431 Hijriyah dari berbagai organisasi masyarakat Islam di tanah air. Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Ahmad Muhsin Kamaludiningrat, di Yogyakarta, Sabtu, mengatakan, MUI berharap tidak ada perbedaan dalam penentuan 1 Syawal 1431 Hijriyah, karena awal puasa semua sama.
Baca selengkapnya »Sidang Itsbat Penetapan 1 Syawal dilakukan Pada 8 September 2010
Menteri Agama Suryadharma Ali dijadwalkan akan memimpin sidang itsbat penetapan 1 Syawal 1431 H atau Hari Raya Idhul Fitri, pada Rabu, 8 September 2010, di Operation Room Kemenag, Jl.Lapangan Banteng Barat No.3-4, Jakarta Pusat.
Baca selengkapnya »Kemkominfo: Pengamatan Hilal 1 Syawal 1431 H Dilakukan pada 12 Lokasi
Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Bosscha Observatory, FMIPA, Institut Teknologi Bandung saat ini tengah mempersiapkan kegiatan pengamatan hilal untuk mengetahui munculnya bulan baru yang menentukan jatuhnya 1 Syawal 1431 H atau hari Raya Idul Fitri.
Baca selengkapnya »Rahasia 1 Syawal
dakwatuna.com – Dengan datangnya 1 Syawal, otomatis bulan Ramadhan telah pergi. Pergi meninggalkan kita, untuk kemudian datang lagi di tahun yang akan datang. Kita tidak tahu apakah kelak akan bertemu lagi dengan Ramadhan, atau ternyata ini adalah Ramadhan yang terakhir. Banyak suadara kita yang sebenarnya ingin menikmati Ramadhan tahun ini, …
Baca selengkapnya »1 Syawal Ujian Kebersamaan Umat
dakwatuna.com – Umat muslim di belahan manapun, tak terkecuali di Indonesia, mengharapkan adanya kesamaan dalam menentukan 1 Syawal 1429 H, sebagaimana kesamaan dalam menentukan 1 Ramadhan yang lalu. Terutama kesamaan dalam satu negara. Salah satu ormas terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama sudah menyatakan komitmen untuk menuggu hasil sidang itsbat Pemerintah …
Baca selengkapnya »Humanisme Islam; Refleksi di Bulan Syawal
Betapa Rasulullah saw mampu memikat seluruh elemen penduduk Madinah yang terdiri dari berbagai suku, agama dan latar belakang sosial yang beragam. Di awal kedatangan beliau disana. Padahal beliau belum pernah bertemu dengan mereka, pun tidak ada hubungan darah dengan mereka. Pertama sekali yang Rasulullah saw deklarasikan bagi penduduk Madinah yang …
Baca selengkapnya »