Ibrahim as adalah pemimpin keimanan dan tauhid. Dalam setiap kisah tentang Ibrahim menyatakan bahwa Ibrahim adalah hanif (bersih dan lurus), bebas dari kemusyrikan. Dan selalu memperjuangkan keimanan dan tauhid. Beliau begitu juga serius mengajarkan keimanan dan tauhid pada keluarga, kaum dan rajanya.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Adha 1434 H: Dari Ketahanan Keluarga Menuju Ketahanan Masyarakat dan Bangsa
Satu dari sekian banyak keteladanan dari Nabi Ibrahim as dan keluarganya adalah memiliki dan menunjukkan ketahanan keluarga yang luar biasa. Yang dimaksud dengan ketahanan keluarga adalah keluarga bisa berjalan dengan baik dan keberadaannya dibuktikan dengan manfaat yang bisa dirasakan oleh banyak orang.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Agar Allah SWT Mencintai Kita
Hadirin yang senantiasa mengharap kasih sayang Allah Subhaanahu Wa Ta’alaa... Ramadhan baru saja berlalu, Syawal-pun menjelang. Ramadhan yang penuh dengan kebajikan dan amal shalih, telah mengajarkan pada kita tentang makna kasih sayang, cinta, dan persaudaraan. Ramadhan menyemai cinta di lubuk hati. Cinta kepada Allah membuat hamba mengabaikan seluruh lelah, lapar, dahaga, bahkan luka.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Hakikat Kembali Kepada Fitrah
Al-Hamdulillah, puji syukur kita panjatkan kehadhirat Allah SWT atas perkenan-Nyalah kita bisa berkumpul di tempat ini untuk menunaikan shalat Idul Fitri sembari kita mengumandangkan Takbir, Tahmid dan Tahlil sebagai pengakuan kita akan kebesaran-Nya. Idul Fitri adalah hari raya Islam yang disebut hari raya berbuka, setelah sebulan penuh kita berpuasa, menahan lapar dan dahaga, kini tibalah saatnya hari berbuka.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Beramal Dengan Cinta
Allahu akbar dengan segala kemuliaan-Nya. Allahu akbar dengan segala kesantunan dan kasih sayang-Nya. Allahu akbar dengan derma dan pemberian-Nya. Allahu akbar yang meninggikan langit tanpa tiang, yang menggelar bumi tanpa lelah, yang menundukkan siang dan malam untuk bekerja dan istirahat, yang menurunkan hujan untuk hamba-Nya dengan cinta-Nya, dan mengendalikan planet beredar dengan hikmah dan ketentuan-Nya.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Pemimpin Jangan Terpenjara Masalah
Pada hari kemenangan ini, mari kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah Swt. Tuhan Maha Pengasih yang menganugerahi kita bulan Ramadhan. Bulan penuh berkah di mana pahala amal saleh dilipatgandakan dan pintu-pintu ampunan dibuka lebar. Dalam hadits riwayat Imam Baihaqi dan Ibnu Khuzaimah, Rasulullah Saw bersabda
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Fithrah Manusia Harmoni Penuh Cinta
Kita tidak akan lahir ke dunia ini tanpa adanya mawaddah warahmah atau mahabbah warahmah, cinta dan kasih sayang. Kita lahir karena adanya cinta dan kasih sayang dari ibu dan bapak kita. Kita lahir melalui kasih sayang kedua orang tua kita dan kelahiran kita disambut oleh kasih sayang kerabat, saudara dan handai taulan kita.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Beragama Islam Secara Totalitas
Allah memerintahkan kepada kita semua, orang-orang yang beriman, agar memeluk Islam itu secara kaaffah. Totalitas. Tetap beribadah kepada-Nya secara utuh dalam semua waktu dan keadaan. Allah membenci orang yang beragama setengah-setengah. Beragama secara parsialilitas itu adalah salah satu dari cara Syetan menyesatkan kita.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Refleksi Kemenangan Dalam Cinta dan Harmoni
Sebagai orang beriman tentu kita memahami bahwa segala anugerah dan nikmat batin yang kita rasakan di hari raya ini tidak terjadi begitu saja. Allah SWT jualah yang telah menghendaki kemenangan ini, Dia yang telah menghendaki hadirnya rasa bahagia di hati ini, Dia yang telah menghendaki kelapangan di dada ini hingga kita menjadi begitu pemurah dan mudah memaafkan kesalahan orang.
Baca selengkapnya »Khutbah Idul Fitri 1434 H: Menjadikan Masjid Seperti Rumah Sendiri
Kembali puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah swt yang telah memberikan kenikmatan beribadah kepada kita, khususnya pada bulan Ramadhan yang baru saja kita lalui, bahkan ibadah shalat Id kita pada pagi ini. Karenanya kita berharap semoga semua itu dapat mengokohkan ketaqwaan kita kepada Allah swt dalam menjalani sisa kehidupan kita di dunia.
Baca selengkapnya »