Topic
Home / Narasi Islam (halaman 349)

Narasi Islam

Berisi artikel-artikel keislaman pada topik-topik tertentu seperti ekonomi, politik, sosial, dll.

Harapku Untukmu

Satu harapku yaitu engkau tidak bekerja di luar rumah, sudah engkau penuhi. Dengan begitu engkau bisa fokus mengurus keluarga dan anak- anak kita. Hanya saja pintaku agar engkau mau juga mulai belajar untuk menulis, seperti apa yang aku juga mulai tekuni ini. Mari kita sama-sama belajar, agar kita punya sarana baru untuk berdakwah yaitu dakwah bil qalam (dakwah lewat tulisan).

Baca selengkapnya »

Jilbab Pakaian Taqwa

Perputaran roda kehidupan meninggalkan pergeseran sosial budaya yang berlaku dalam masyarakat. Kaum feminisme dan liberalisme bersatu membuat propaganda pemikiran perempuan untuk dapat hidup bebas tanpa batas. Indonesia dengan penduduk mayoritas muslim diiming-imingi dengan pemikiran Barat atas nama bias gender. Islam oleh kaum feminisme dianggap agama yang mengekang kebebasan perempuan serta pembagian yang tidak adil terhadap hak waris, pernikahan, perwalian, perceraian, poligami dan hak berekspresi mengenakan pakaian.

Baca selengkapnya »

Stop Menjadi Guru!

Pada bagian pendahuluan Asep Sapa’at menuliskan bahwa kita harus menanamkan sikap untuk memiliki harapan dan impian yang tinggi kepada peserta didik, karena harapan dan impian itu akan berpengaruh kepada perilaku. Asep Sapa’at mencontohkan kisah para atlet atletik yang percaya bahwa tidak mungkin bagi manusia untuk berlari menempuh jarak satu mil (1,6 km) dalam waktu empat menit.

Baca selengkapnya »

Belajar Mulai!

Pada hakikatnya belajar adalah sebuah proses perubahan untuk menjadi tahu dari yang tidak tahu, menjadi bisa dari tidak bisa, menjadi shalih dari yang sebelumnya salah. Adalah konsekuensi logis apabila semakin sering dan semakin lama seorang digembleng dalam wahana pembelajaran akan semakin menyempit pula ruang ketidaktahuan, ketidakbisaan dan kesalahan dirinya. Sehingga sikap,

Baca selengkapnya »

Kaulah yang Terpilih…

Pernahkah terpikir, bahkan mungkin terucap dari lisan bahkan hati kita, bahwa mereka yang diuji Allah dengan sesuatu yang membahagiakan itu jauh lebih beruntung dibandingkan dengan mereka, termasuk mungkin kita yang tengah Allah uji dengan kesedihan? Jika pernah terpikir dan terucap kalimat itu, semoga kita dapat segera ber-istighfar karenanya…

Baca selengkapnya »

Belajar dari Musa AS

An Nazi’at: 15-26 menggambarkan proses dakwah yang begitu berat dijalankan oleh Musa AS. Betapa tidak dia hanya seorang kalangan rakyat biasa sebagaimana Bani Israil pada umumnya, harus berhadapan dengan penguasa tiran yang sangat keras kepala, sombong, diktator, sampai mengklaim dirinya Tuhan. Ditambah pengalaman historis dahulu kala, di mana Fir’aun adalah ayah angkat Musa AS setelah diadopsi atas permintaan sang istri, Asiyah.

Baca selengkapnya »

Semi

Saat ini, di negeri empat musim sudah mulai memasuki musim semi. Musim di mana hampir semua orang menunggunya. Saat semua sudah merasa lelah dengan dinginnya salju, bekunya tanah juga pepohonan. Tak ada warna lain selain putih keperak-perakan. Sesaat munculnya mungkin terlihat indah, dunia serba putih bagai hidup di negeri awan, putih mengelilingi hingga sejauh mata memandang.

Baca selengkapnya »

As Siyasatur Ruhiyah (Strategi Ruhiyah Adalah Semangat Perjuangan Siyasi)

Di tengah realitas problematika bangsa kita hari ini adalah sederet agenda-agenda besar yang mesti kita lakukan demi membuat kehidupan ini lebih baik, adalah tugas kita bagaimana memerankan salah satu peran mahasiswa di tengah kehidupan sosial kemasyarakatan yakni peran politis, mahasiswa adalah representasi dari masyarakat yang pro kepada kebenaran dan perubahan yang lebih baik.

Baca selengkapnya »

Akibat-Akibat Fatal Meremehkan Shalat Tahajjud

Ibadah shalat Tahajjud sebenarnya bukan hanya sekadar ibadah sunnah, melainkan ibadah yang sangat dianjurkan dan ditekankan (sunnah muakkad). Artinya, bila perintah shalat Tahajjud diremehkan oleh umat muslim, tentu akan muncul konsekuensi (akibat-akibat) yang harus ditanggung oleh mereka, meskipun konsekuensinya bukan dalam bentuk dosa ataupun azab Allah Swt. karena shalat Tahajjud bukan perkara wajib.

Baca selengkapnya »

Saling Berdo’a di Antara Sepi

Dan mereka memanjatkan doa di antara kesunyian dan sepi, dalam senyap-senyap malam yang lengang, ketika tak seorang pun yang tahu. Mereka meminta kepada Allah untuk kebaikan saudara, sahabat dan para pemimpin-pemimpin mereka. Lalu menyebut satu persatu nama-nama mereka agar Allah mudahkan urusan mereka dalam menjalani hidup.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization