Topic
Home / Pemuda (halaman 10)

Pemuda

Berdiri Bersamamu

“Tidak ibu. Engkau adalah orang yang ku hormati dari dulu. Diriku ini adalah milikmu. Pantaskah aku melakukannya?” Ibunya terus mengelus kepalanya. “Seberapa menawan wanita itu tapi ia tak bisa menghormati ibu maka kecantikannya itu akan luluh. Tak ada tempat di hatiku buat dia lagi. Ia tak menghormati ibu sama saja tidak menghormatiku sebagai calon suaminya.”

Baca selengkapnya »

Konsep Ilmu Dalam Islam

Para ulama kita patut menjadi teladan dalam memadukan antara ilmu dan amal. Imam Syafi’i hafal Al Quran saat berumur 7 tahun dan kitab Muwaththa’ Imam Malik pada usia 10 tahun. Namun, beliau juga seorang ahli ibadah dan berakhlak mulia. Beliau mengkhatamkan Al Quran sebanyak 60 kali dalam shalat di bulan Ramadlan. Ibnu Hajar al-Asqalani, al-Suyuthi, al-Sakhawi, dan ulama besar lainnya menyisihkan lebih dari 15 jam perhari untuk membaca dan menulis. Imam Bukhori menulis kitab Shahih-nya selama 16 tahun dan selalu shalat dua raka’at setiap kali menulis satu hadits.

Baca selengkapnya »

Kami Saudaramu Juga

Tidak ada jawaban, Andi juga segera berlalu menuju dek tempat tidurnya, di dek lima, di dek dengan kasur matras lima berjajar, dengan tempat sampah yang tersebar setiap jarak lima meter, berganti baju untuk shalat Andi bersiap. Di samping kanan dan kiri tidak ada satupun yang bergeming, acara tivi nampaknya lebih menarik minat di banding seruan shalat yang di ucapkan berulang.

Baca selengkapnya »

11 Hal yang Perlu Disiapkan Sebelum Menikah

Jika seseorang itu pemahaman Agamanya luas, maka akan sangat wajar jika ia akan sangat terampil dalam menyiapkan segala kebutuhan sebelum Menikah sesuai dengan Syariat Islam. Mempersiapkan Planning untuk acara pra, pasca & saat pernikahan, keuletan mengatur urusan rumah tangga, menjalin hubungan kekerabatan, membangun keluarga yang Islami, mendidik anak, mempersiapkan kelahiran buah hati, mengetahui hak-hak dan kewajiban suami atau istri, dan berbagai hal lainnya yang menunjang terwujudnya Sakinah, Mawaddah, wa Rohmah dalam rumah tangga secara nyata, bukan cuma sekedar wacana

Baca selengkapnya »

Di Penghujung Rindu

Kini Yusuf telah resmi menjadi adik iparku, suami dari adikku Reina. Artinya aku harus bisa berdamai dengan hati yang gundah, yang penuh sesal, aku harus bisa menerimanya sebagai seorang adik ipar, bukan sebagai harapan di masa mendatang. Untuk pertama kalinya aku merasa jika senyuman orang yang ku sayangi menjadi obat dan juga bumerang duka untukku.

Baca selengkapnya »

Keinginan Bunda

Permintaan orangtua hanyalah keinginan sederhana jika dibandingkan dengan perjuangannya selama hidup kita, bahkan keinginannya semata-mata melihat anaknya bahagia dengan orang yang tepat. Namun, keinginan mereka seringkali tidak bisa kita mengerti dengan keegoisan yang melekat dalam diri. Bunda hanya menginginkan pernikahan anak-anaknya segera terwujud, hanya itu saja. Tidak menuntut banyak dari kami dan semoga keinginan dari setiap orangtua dapat menjadi kenyataan dalam kehidupan nyata sebelum akhirnya kita atau mereka yang menutup mata.

Baca selengkapnya »

Ketika Ada Fitrah Dalam Organisasi Dakwah

Rasa cinta sesama aktivis dakwah juga bisa muncul karena seringnya berinteraksi di antara mereka, awalnya mungkin berinteraksi untuk kepentingan organisasi tapi lama-lama muncullah baper di antara mereka. Meskipun interaksi antara aktivis ikhwan dan akhwat saat syuro dibatasi dengan hijab pembatas tapi tetap saja potensi munculnya rasa cinta itu tetap saja ada, kita tahu sendiri bagaimana setan juga bisa menjadi faktor munculnya rasa cinta itu, bisikan-bisikan itu mulai muncul di hati.

Baca selengkapnya »

Menikah Yuk…

Dua minggu berjalan menjadi anak asuh, tiba-tiba saja ustadz muda datang ke rumahnya. Kebetulan pada saat itu ibunya sedang berada di belakang jadi terpaksa ia harus menemani ustadz bercerita sebelum ibunya menemui tamunya. Tak disangka, ustadz pun mengawali pembicaraan yang tidak akan dia lupakan seumur hidupnya.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization