Topic
Home / Berita / Internasional (halaman 1019)

Internasional

Akan Dirilis “Fetih 1453”, Film tentang Pembebasan Konstantinopel

Kisah heroik pembebasan Konstantinopel ibu kota Romawi Timur (Byzantium) kini difilmkan dalam sebuah film produksi Turki. Secara resmi film ini berjudul “Fetih 1453” dan berbahasa Turki. Film ini dibuat sejak bulan September 2009 hingga Januari 2012. Film ini akan dirilis secara resmi pada tanggal 17 Desember 2011 mendatang di Turki. Sedangkan rilis resmi di negara-negara lain akan dilakukan pada bulan Februari 2012.

Baca selengkapnya »

Relawan MER-C Presentasikan Hasil Penelitian Tentang Malaria di AS

Dua relawan medis MER-C, dr. Zackya Yahya Setiawan, SpOk (Koordinator MER-C untuk Wilayah Papua/Ketua Divisi Riset MER-C) dan dr. Cut Nurul Hafifah bertolak ke Philadelphia, Amerika Serikat. Keberangkatan kali ini bukan dalam rangka misi kemanusiaan, melainkan memenuhi undangan dari American Society of Tropical Medicine & Hygiene (ASTMH) untuk mempresentasikan hasil penelitian tentang Malaria yang dilakukan oleh dr. Cut Nurul Hafifah.

Baca selengkapnya »

Aliansi Islam di Mesir Meroket, Liberal Berguguran

Pemilihan umum anggota parlemen Mesir tahap pertama yang berakhir Selasa (6/12) menunjukkan partai-partai aliansi Islam meroket, sementara aliansi liberal berguguran. Meskipun hasil resmi pemilu tahap pertama dijadwalkan akan diumumkan, Kamis besok, namun media massa setempat yang menghimpun penghitungan suara pemilu tahap pertama dari seluruh distrik pemilihan itu menyebutkan aliran Islam meraih 81 persen kursi.

Baca selengkapnya »

Donna Eljammal, Polisi Berjilbab Pertama di Swedia

Donna Eljammal yang berusia 26 tahun, merupakan polisi Muslimah pertama di Swedia yang mengenakan jilbab. Demikian dilaporkan Metro Se, Rabu (7/12). Ia mengungkapkan bahwa keinginannya untuk menjadi anggota polisi jauh sebelum dirinya mengenakan jilbab. "Sejak aku masih kecil. Saya ingin membantu orang lain sehingga dapat bergerak dan bukan hanya duduk di depan komputer," tuturnya.

Baca selengkapnya »

FSLDK Luncurkan Program Kemanusiaan untuk Anak Gaza

Kamis 8 Desember 2011 merupakan tepat 24 tahun gerakan intifadhah Al Aqsha berlangsung. Gerakan ini meletus setelah empat orang pemuda Palestina meninggal dunia seketika karena ditabrak sebuah truk militer zionis israel laknatullah. Peristiwa yang terjadi pada tanggal 8 Desember 1987 tersebut memicu gelora kebangkitan rakyat Palestina untuk melawan penjajahan zionis Israel. Gerakan perlawanan menjadi gerakan total yang menggerakkan semua lapisan masyarakat.

Baca selengkapnya »

IKMI Cetak Guru Peradaban, Gelar Seminar Pendidikan “Keutamaan Menjadi Pendidik”

Divisi Pendidikan IKMI (Ikatan Keluarga Muslim Indonesia) yang ada di Johor - Malaysia. Mengadakan Acara Seminar Pendidikan dengan mengambil judul “ Keutamaan Menjadi Pendidik” di Dewan Pertemuan IKRAM Johor. Acara yang sangat hangat dan penuh semangat para TKI yang ada di johor ini, dimulai jam 10 pagi hingga jam 2 petang waktu johor. Dengan di hadiri 120 orang peserta, semua adalah Tenaga Kerja Indonesia yang ada di Johor – Malaysia.

Baca selengkapnya »

Obama: Selain Israel, Tak Ada Sekutu AS yang Lebih Penting

Presiden AS Barack Obama kembali menegaskan dukungannya yang tak tergoyahkan pada Israel. Dalam sebuah acara penggalangan dana, Obama menjawab kekhawatiran tokoh Yahudi terkemuka di AS atas hubungan AS-Israel. Obama belakangan ini menerima banyak kritik dari para pendukung Israel di AS, yang menganggap sikap presiden AS itu terlalu keras terhadap Israel dan menimbulkan ketegangan hubungannya dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. Namun, Obama menepis semua itu dan menegaskan lagi kebijakan pemerintahannya untuk menjamin keamanan rezim Israel.

Baca selengkapnya »

Ikhwanul Muslimin: Kami Akan Bentuk Pemerintahan

Hasil dari pemilihan umum Mesir menunjukkan akan adanya kemenangan bagi kelompok Islam, Ikhwanul Muslimin yang dahulu sempat menjadi kelompok terlarang di Mesir. Pimpinan kelompok ini mengatakan, akan membentuk pemerintahan di Mesir. Partai Kebebasan dan Keadilan yang dipelopori oleh Ikhwanul Muslimin sudah yakin akan ekspektasinya memenangkan banyak kursi di Parlemen Mesir, dan mereka juga memperingatkan Dewan Militer Mesir agar tidak bertindak sewenang-wenang.

Baca selengkapnya »

OKI Minta Suriah Bekerja Sama dengan Liga Arab

Para menteri luar negeri organisasi Muslim terbesar di dunia telah minta Suriah, Rabu, untuk bekerja sama dengan Liga Arab, yang telah menjatuhkan sanksi pada Damaskus karena tindakan kerasnya terhadap demonstrasi yang sudah berlangsung beberapa bulan. Menlu-menlu dari Organisasi Konferensi Islam (OKI) itu meminta pada rezim Presiden Bashar al-Assad untuk "menanggapi keputusan Liga Arab", kata sebuah pernyataan yang dikeluarkan OKI pada akhir pembicaraan darurat mengenai Suriah, lapor AFP.

Baca selengkapnya »
Figure
Organization