Kita semua memiliki mimpi yang berbeda dan kita juga punya hak atas mimpi-mimpi itu, tinggal bagaimana kita mengemas dan membungkus mimpi-mimpi itu menjadi lebih baik. Sudah menjadi fitrah manusia dikaruniai keinginan terhadap sesuatu. Ingin memiliki jabatan, kedudukan, kekayaan, keturunan, pria, wanita dan lain sebagainya.
Baca selengkapnya »Dukamu, Dukaku, Duka Kita Semua
Hujan debu semalaman di kota Kairo, menyisakan kabut tebal yang menyelimuti kota musa ini. Tidak jauh beda dengan suasana di Indonesia ketika musim kabut asap datang, hanya saja kabut asap yang terjadi di Indonesia berasal dari kebakaran lahan hutan yang sangat luas, baik yang terbakar karena kondisi alam, maupun karena ulah manusia-manusia perusak alam.
Baca selengkapnya »Dengan Agama Manusia Menjadi Mulia
Sudah seharus dan selayaknya kita untuk selalu bersyukur, bersyukur dan bersyukur atas segala nikmat yang telah Allah limpahkan, terutama sekali nikmat Agama yang mulia ini yaitu Islam. Agama yang telah menghantarkan kita kepada gerbang kebaikan dunia dan akhirat. Agama yang mengajarkan arti hidup yang sesungguhnya sebagai makhluk Allah di muka bumi ini, karena memang pada hakikat nya perjalanan yang singkat ini bukan untuk pelampiasan hawa nafsu saja, akan tetapi ada dinding pembatas yang berupa aturan dan tuntunan untuk mengarahkan manusia ke jalan yang benar.
Baca selengkapnya »Impianku tak Kenal Batas
Jika kita pernah menyaksikan jejak petualangan seseorang yang ditayangkan di televisi, maka seolah kita sedang menyaksikan sebuah roda kehidupan ini. Betapa hidup sebenarnya adalah kerja keras yang bertujuan untuk mendapatkan kesuksesan. Tentu saja dengan melakukan hal-hal yang terbaik yang bisa kita lakukan. Seorang petualang akan melakukan hal apa saja demi mencapai sebuah tujuannya.
Baca selengkapnya »Tingginya Budi Dan Budaya Seseorang Berbanding Lurus Dengan Keislamannya
Sudah seharus dan selayaknya bagi kita untuk selalu bersyukur, bersyukur dan bersyukur atas segala nikmat yang telah Allah limpahkan, terutama sekali nikmat Agama yang mulia ini yaitu Islam. Agama yang telah menghantarkan kita kepada gerbang kebaikan dunia dan akhirat.
Baca selengkapnya »Berjuang Demi Allah Dan Rasul-Nya
Untuk yang kesekian kalinya riwayat hidup manusia-manusia super diabadikan oleh tinta sejarah. Banyak hal yang bisa kita rasakan dari mempelajari sejarah hidup mereka. Perubahan ke arah yang lebih baik sudah pasti menjadi tujuan kita untuk mempelajarinya. Banyak orang mengatakan “Jika bercermin dengan cermin yang jernih dan bersih, maka bayangan yang tampak juga akan bersih dan jelas, namun jika bercermin dengan cermin yang kotor dan berdebu, maka wajah dan rupa pun tidak akan terlihat jelas dan sejarah itulah cermin”.
Baca selengkapnya »Berubah Dengan Mimpi-Mimpi Besar
Saya yakin, bahwa kita semua pasti menginginkan perubahan ke arah yang lebih baik. Namun tak semua orang mampu untuk menggapai dan melakukan perubahan itu. Mungkin karena ia merasa belum siap dengan perubahan, atau bisa jadi karena tidak punya nyali (lemah mental, atau tidak mau meninggalkan tabi’at dan kebiasaan lama) untuk menerima perubhan itu.
Baca selengkapnya »Bagaikan Katak Dalam Tempurung
“Bagaikan katak dalam tempurung”, mungkin peribahasa ini sering kita dengar, tapi sedikit kita yang memahaminya. Sekedar mengingatkan kita kembali bahwa jangan pernah membatasi kemampuan dan pemikiran kita. Jangan selalu merasa cukup dengan apa yang kita miliki sekarang terutama ilmu pengetahuan. Karena ilmu tidak akan pernah habisnya dan tidak terbatas, semakin kita gali, semakin kita temukan, semakin kita serap dan kuras, bukan semakin kering dan habis, tapi justru semakin deras dan mengalir, itulah ilmu pengetahuan.
Baca selengkapnya »