dakwatuna.com – Libanon. Sebuah potongan video diposting media Arab, Ar-Ra’yu Al-‘Aalam, pada Kamis kemarin (9/7/2015), memuat upaya bunuh diri seorang warga Libanon dengan cara membakar dirinya.
Sebagaimana dikutip Islam Memo (10/7/2015), warga Libanon sebagaimana dimaksud membakar dirinya yang telah disiram bensin sebelum melompat dari sebuah jembatan.
Aparat keamanan setempat segera menyelamatkan warganya itu dan melarikannya ke rumah sakit untuk menjalani pengobatan. Tidak disebutkan penyebab laki-laki itu berupaya bunuh diri.
Peristiwa bunuh diri dengan membakar tubuh warga Libanon ini seolah mengingatkan memori banyak pihak akan awal mula revolusi rakyat Tunisia menggulingkan rezin Zainal Abidin bin Ali pada awal Januari 2011 silam yang dipicu peristiwa serupa. (islammemo/rem/dakwatuna)
Redaktur: Rio Erismen
Beri Nilai: