Topic
Home / Berita / Daerah / Evakuasi Jenazah Dihentikan, Relawan Mulai Salurkan Logistik Bantuan

Evakuasi Jenazah Dihentikan, Relawan Mulai Salurkan Logistik Bantuan

Relawan PKS sedang mendistribusikan bantuan untuk pra pengungsi korban longsor Banjarnegara. (pks.or.id)
Relawan PKS sedang mendistribusikan bantuan untuk pra pengungsi korban longsor Banjarnegara. (pks.or.id)

dakwatuna.com – Banjarnegara. Relawan tim gabungan bencana longsor di Desa Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Banjarnegara mulai menyalurkan bantuan logistik kepada korban bencana tanah gerak di Desa Pencil, Kecamatan Wanayasa, Banjarnegara. Sementara status tanggap darurat direncanakan akan diperpanjang selama 14 hari hingga Senin (22/12/2014) mendatang.

“Semenjak Jumat (19/12/2014) kami telah menyalurkan logistik berupa bahan kebutuhan pokok ke Desa Pencil karena untuk para pengungsi di Dusun Jemblung bantuan logistik sangat berlebih, sementara di desa Pencil, para warga pengungsi masih sangat membutuhkan,” papar Fauzan, salah satu relawan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Sementara, proses evakuasi dan pencarian jenazah mayat korban longsor Dusun jemblung juga akan segera dihentikan, mengingat pada pencarian jenasah korban hingga Sabtu (20/12) Pkl.12.00 WIB nihil. “Total jenasah yang berhasil ditemukan 93 jenazah dan sesuai hasil Rapat Evaluasi tadi malam, antara relawan dan warga, pencarian jenasah akan dihentikan pada Ahad (21/12/2014) besok,” tukasnya.

Hingga hari sabtu (20/12/2014), pemenuhan kebutuhan dasar pengungsi pada titik-titik pengungsian di tiga kecamatan yang terdampak bencana terus dilakukan, dan kebutuhan para pengungsi sangat terpenuhi dengan baik. (pksjateng/abr/dakwatuna)

Redaktur: Abdul Rohim

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Seorang suami dan ayah

Lihat Juga

FORKOMMI dan FOKMA Malaysia Adakan Bakti Sosial untuk Korban Gempa Palu

Figure
Organization