Topic
Home / Berita / Nasional / Pengurangan Kuota Haji Hingga 3 tahun Mendatang

Pengurangan Kuota Haji Hingga 3 tahun Mendatang

Direktur Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh Kementerian Agama, Anggito Abimanyu. (Jurnal Haji Umrah)
Direktur Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh Kementerian Agama, Anggito Abimanyu. (Jurnal Haji Umrah)

dakwatuna.com – Boyolali. Calon Jamaah haji dihimbau untuk bersabar didalam menyikapi pengurangan kuota haji yang ditetapkan pemerintah Arab Saudi. Dan pengurangan kuota haji ini diprediksi akan berlangsung hingga tiga tahun mendatang.

Pengurangan kuota haji ini merupakan dampak dari lamanya proses perluasan pembangunan Masjidil Haram yang memakan waktu hingga tiga tahun kedepan.

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Dirjen PHU Kemenag) Anggito Abimanyu mengatakan Pemerintah Indonesia mau tidak mau harus mengikuti peraturan yang dibuat Pemerintah Arab Saudi tersebut.

Berbagai usaha sudah dilakukan pemerintah Indonesia agar pengurangan kuota haji tidak menimpa jamaah dari Indonesia, namun keputusan pemerintah Arab Saudi tetap memberlakukan pengurangan kuota haji untuk tiga tahun kedepan.

Sudah habis, mentok, permintaan tambahan kuota sudah diusahakan. Kami mengerti road map (perluasan Madjidil Haram—red) 3 tahun sehingga ada pengurangan,” kata Anggito di Asrama Haji Donohudan Boyolali, Selasa (17/9).

Pemerintah, kata dia sudah berupaya keras agar kuota haji ditambah. Lobi sudah dilakukan sampai Presiden RI mengirim surat, Menteri Agama datang ke Arab Saudi.

Pihaknya bertemu dengan pejabat haji, dan pihak-pihak lain. Ya tidak bisa, itu sudah keputusan kerajaan (Kerajaan Arab Saudi, red). Mereka sedang melakukan keperluan perluasan dan konstruksi selama 3 tahun. Dalam tiga tahun ada pengurangan,” lanjutnya.

Jadi secara otomatis calon jamaah haji yang terkena pengurangan kuota tahun ini, akan masuk dalam kuota haji untuk tahun depan.  (sbb/dakwatuna)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Tamu-tamu Allah di Arafah; Penuh Khusyu’ dan Ketenangan

Figure
Organization