dakwatuna.com- Muhammad Nazzal, anggota biro politik Hamas menegaskan bahwa apapun usaha yang dilakukan Zionis Israel untuk mengadakan kesepakatan atau genjatan senjata sepihak adalah bukti ketakutan mereka setelah mengalami kerugian yang besar atas agresi tersebut, dan menunjukkan bahwa Hamas tetap kuat sebagai pemenangnya.
Nazzal menyebutkan 22 hari agresi Israel tanpa henti dengan menggunakan segala cara, persenjataan canggih bahkan senjata terlarang, dengan sejumlah pasukan sangat besar namun bangsa Palestinan tetap tegar mengadakan perlawanan. Bahkan mampu membuat bangsa Israel trauma karena sampai detik ini wilayah yang mereka diami tidak aman dari serangan roket-roket perlawanan pejuang Palestina.
Dalam situasi demikian, Israel ingin menghentikan peperangan. Upaya itu dijembatani oleh AS.
Penandantanganan dilakukan oleh Menlu Israel Tzipi Livni dan Menlu AS Condoleezza Rice di sebuah acara yang terkesan tergesa-gesa di Washington, pada hari Sabtu atau hari Jumat waktu AS.
AS dan Israel tidak mau menjelaskan secara detil apa isi kesepakatan kedua negara penjajah itu. Mereka buru-buru menandatangani kesepakatan, bersamaan dengan pertemuan negara-negara Arab di Doha dimana dalam pertemuan Doha, wakil Hamas Khalid Misyaal menegaskan tidak akan menerima kesepakatan gencatan senjata jika tidak ada jaminan Israel akan menarik secara penuh pasukannya dari Gaza.
Apa yang dilakukan AS dan Israel makin menunjukkan kolaborasi kedua sekutu itu dalam agresi brutal Israel ke Jalur Gaza untuk memberangus kekuatan-kekuatan di Palestina yang menentang kepentingan AS dan Israel. AS juga makin menunjukkan sikap munafiknya dan AS cuma basa basi menyerukan perdamaian antara Palestina dan Israel.
Sebuah fakta yang begitu kasat mata bahwa kekuatan Zionis Israel dan AS adalah kekuatan yang membahayakan perdamaian dunia. (it/ut)
Redaktur: Ulis Tofa, Lc
Beri Nilai: