dakwatuna.com – Qatar. Kepala Biro Politik Hamas, Khalid Misya’al mengatakan bahwa segala upaya ancaman terhadap Gaza tidak akan membuat Hamas gentar, namuun justru akan dihadapi dengan serius hingga berhasil digagalkan.
“Kami akan menyelamatkan bangsa kami dari penderitaan,” tegasnya mengulang kembali komitmen gerakannya seperti dikutip situs alresalah.ps, Sabtu (15/4/2017).
Pernyataan ini disampaikan Misy’al dalam salah satu acara pembukaan peringatan hari solidaritas tawanan Palestina. Ia kemudian memastikan, pihaknya akan menggagalkan segala bentuk ancama ke Gaza seperti yang sudah-sudah.
“Upaya apapun yang mereka lakukan untuk mengancam Gaza tidak akan berhasil, mereka akan gagal seperti sebelumnya,” kata dia.
Misy’al kemudian menegaskan, bahwa Hamas memiliki strategi sendiri dalam memainkan media terkait informasi tentara Israel yang berhasil ditawan. Hal tersebut ibarat kartu AS yang dimiliki sayap militer Hamas, Brigade Al-Qassam dalam menghadapi Israel. “Dan itu bukan omong kosong belaka, tapi real kami tawan,” jelas dia.
Hamas sendiri menurut Misy’al memiliki target utama yaitu membersihkan penjara Israel dari tawanan Palestina. Ia menyebut hal tersebut sebagai salah satu standar kesuksesan gerakannya dalam berjuang. (msy/dakwatuna)
Konten ini telah dimodifikasi pada 17/04/17 | 15:08 15:08