Topic
Home / Berita / Daerah / Anies Akan Hadirkan Keadilan dalam Sistem Transportasi Jakarta Melalui OK OTrip

Anies Akan Hadirkan Keadilan dalam Sistem Transportasi Jakarta Melalui OK OTrip

dakwatuna.com– JAKARTA – Kota Metropolitan seperti Jakarta seharusnya memiliki transportasi massal yang dapat menjangkau warga dan setiap sudut wilayahnya.

Namun yang terjadi dewasa ini, transportasi umum di Jakarta semakin meredup bahkan adanya ketidakadilan subsidi yang hanya diberikan kepada perusahaan Trans Jakarta membuat angkutan umum dan para pelaku transportasi lainnya semakin hari semakin kesulitan untuk survive.

Ketidakadilan yang hampir dirasakan oleh sebagian besar pelaku bisnis transportasi di Jakarta itu disampaikan kepada Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam Dialog Publik Integrasi Transportasi Jakarta, di Hotel Sofyan Menteng, Jakpus, Senin(3/4).

Mengawali sambutannya Anies terlebih dahulu mengucapkan terima kasih kepada para pelaku bisnis transportasi umum di Jakarta. “Saya pengguna transportasi terima kasih apalagi pada masa awal di Jakarta banyak mengandalkan transportasi publik,” ucap Anies.

Melihat banyaknya ketidak adilan yang dialami oleh pelaku bisnis transportasi umum, Anies berkomitmen untuk memutus rantai ketidakadilan tersebut dengan melibatkan seluruh angkutan umum dan menciptakan sistem pengintregasian dalam satu tiket Rp 5 ribu, OK OTrip.

“Sebenarnya keputusan pengambilan kebijakan terkait integrasi, penentuan harga dan lainnya adalah keputusan politik, dan saya sebagai pengambil kebijakan akan berpihak kepada warga kebanyakan,” tegas Anies.(*)

Sumber: Anies-Sandi Media Center

Redaktur: Samuri Smart

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Asal Sulawesi Tenggara, hobi mencatat segala inspirasi

Lihat Juga

Muktamar IMSA-MISG Tahun 2017 Resmi Dibuka

Figure
Organization