Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Rusia Mulai Tarik Pasukannya dari Suriah

Rusia Mulai Tarik Pasukannya dari Suriah

Kapal induk Rusia, Admiral Kuznetsov. (elwehda.com)

dakwatuna.com – Damaskus. Panglima Angkatan Bersenjata Rusia, Jenderal Staf Valery Gerasimow mengumumkan, tentaranya sudah mulai ditarik dari Suriah. Keputusan ini diambil berdasarkan perintah dari Presiden Rusia Vladimir Putin.

“Pasukan pertama yang ditarik adalah sekelompok kapal perang menyertakan kapal induk Admiral Kuznetsof,” jelas Gerasimov seperti dilansir situs aljazeera.net, Jumat, (6/1/2017).

Dengan ditariknya kapal induk yang mengangkut pesawat tempur ini menandakan tugas serangan udara di Suriah telah selesai.

Sebelumnya diberitakan Mentan Rusia Sergei Shoigu pada pertengahan November 2016 lalu mengumumkan tentara Rusia resmi memulai operasi militernya melawan Oposisi Suriah di pedesaan Homs, Idlib dengan bantuan kapal induk Kuznetsov.

Beberapa pekan sebelumnya Presiden Rusia menandatangani kesepakatan dengan rezim Asad untuk mengerahkan tentara AU Rusia hingga batas waktu yang tidak ditentukan. (msy/dakwatuna)

Redaktur: Muh. Syarief

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Wakil Direktur Studi Informasi Alam Islami (SINAI) Mesir 2008

Lihat Juga

Ini Alasan Turki Beli Sistem Pertahanan dari Rusia

Figure
Organization