dakwatuna.com – Yaman. Menlu Arab Saudi, Adil Al-Jabir, dalam wawancara singkat France Press pada Kamis kemarin (18/2/2015) menyampaikan bahwa Arab Saudi dan pasukan koalisi akan terus menggelar operasi militer di Yaman sampai keabsahan dan legalitas pemerintah Yaman saat ini diakui semua pihak.
Menlu Al-Jabir menegaskan bahwa dukungan kepada pemerintahan yang sah di Yaman akan terus diberikan sampai pengakuan tercapai, dan pengendalian Yaman oleh aparat keamanan pemerintah yang sah saat ini hanya menunggu waktu.
Dalam hal ini, Kerajaan Arab Saudi secara terang-terangan memberikan dukungan kepada Presiden Yaman saat ini, Yaser Abdu Rabbih, yang bertikai dengan kelompok syiah bersenjata Hutsi yang berkoalisi dengan pendukung Presiden Yaman terguling, Ali Abdullah Shaleh.
Arab Saudi juga yang memimpin pasukan koalisi Arab memerangi kelompok pemberontak bersenjata itu yang berjuang mengambil-alih kekuasaan dari pemerintah yang sah. (rem/dakwatuna)
Sumber: Islam Memo