Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Dari Mana Saja Tambahan 59 Kursi Baru AKP Pada Pemilu Kemarin?

Dari Mana Saja Tambahan 59 Kursi Baru AKP Pada Pemilu Kemarin?

Peta perolehan suara di seluruh Turki. (Anadolu)
Peta perolehan suara di seluruh Turki. (Anadolu)

dakwatuna.com – Ankara. Pemungutan suara dalam pemilu dini di Turki, Ahad (1/11/2015) kemarin, memberikan tambahan kursi parlemen kepada Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP). Jumlah kursi bertambah dari 258 pada pemilu bulan Juni menjadi 317 pada pemilu kemarin.

Dari mana saja penambahan kursi AKP? Terdapat 18 tambahan kursi yang berasal dari Partai Rakyat Demokratik (HDP) yang mayoritas pendukung berasal dari Kurdi, 37 kursi dari Partai Gerakan Nasional (MHP), dan 4 kursi lainnya dari Partai Rakyat Republik (CHP).

Dengan demikian, AKP berhasil menambah persentasi perolehan suaranya sebanyak 8.61%. sehingga dari 40.87% pada pemilu Juni yang lalu, menjadi 49.48% pada pemilu kemarin.

MHP kehilangan setengah jumlah kursinya pada pemilu kemarin. Dari 80 menjadi 40 kursi. 37 kursi di antaranya berpindah ke AKP. Adapun persentase perolehan suaranya turun dari 16.29%  pada pemilu Juni menjadi 11.90% pada pemilu kemarin.

Partai berikutnya yang kehilangan kursi adalah HDP. Sebanyak 21 kursi yang harus direlakan. Pada pemilu bulan Juni, HDP memperoleh 80 kursi, kini hanya tersisa 59 kursi. Sebanyak 18 kursi di antaranya berpindah ke AKP. Persentase perolehannya turun dari 13.12% pada pemilu bulan Juni, menjadi 10.75% pada pemilu kemarin.

AKP berhasil menambah perolehan kursinya di 48 provinsi dari 81 yang ada. Istambul adalah provinsi penyumbang tambahan terbanyak. Dari 39 kursi pada pemilu Juni bertambah menjadi 46 kursi pada pemilu kemarin. (msa/dakwatuna)

Sumber: Anadolu

 

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization