dakwatuna.com – Ada yang menarik perhatian pengguna jalan tol sementara Pejagan – Pemalang pada hari-hari mudik lebaran 2015. Sebuah lahan yang berisi rumah belum berhasil dibebaskan dan melintang jalur tol tersebut.
Rumah milik ibu Darsiti binti Umar itu terletak di desa Rancawuluh, Bulakamba, Brebes, ini menjadi hal yang unik dan membuat para pemudik menyempatkan diri menengoknya. Kemacetan pun tak bisa dielakkan.
Ternyata hal seperti ini bukan hanya terjadi di Indonesia. Ada beberapa rumah dan bangunan apartemen yang masih berdiri tegak di tengah proyek jalan tol atau proyek lainnya. Banyak hal yang menyebabkan upaya pembebasan lahan tersebut tertahan. Berikut foto-foto seperti dimuat Lite Almasryalyoum, Jumat (24/7/2015) kemarin. (msa/dakwatuna)
Redaktur: M Sofwan
Beri Nilai: