dakwatuna.com – Kairo. Pimpinan Kristen Koptik, Paus Theodros II mengatakan, gereja Ortodoks yang ia pimpin menggelar sembahyang bersama untuk memberkati As-Sisi agar dimudahkan menjalankan agenda negara.
Sebagaimana dilansir laman arabi21.com, Kamis (11/06/2015) Thoedros dalam khutbah pekanannya pada hari Rabu lalu di Katedral Abbasiyah mengatakan, kami ucapkan selamat kepada Presiden As-Sisi yang kini memasuki tahun kedua dari masa jabatannya. Ia kemudian menyatakan dukungannya dan mengklaim bahwa As-Sisi merupakan presiden pilihan semua rakyat Mesir.
Paus yang berasal dari Aleksandria Mesir ini kemudian menambahkan, atas nama gereja Ortodoks Koptik dirinya telah menggelar sembahyang khusus untuk memberkati As-Sisi. (msy/arb/dakwatuna)