Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Rakyat Pakistan Ingin Meminjam Presiden Erdogan Untuk Bangkitkan Negaranya

Rakyat Pakistan Ingin Meminjam Presiden Erdogan Untuk Bangkitkan Negaranya

Barack Obama dan Recep Tayyip Erdogan (Anadolu)
Barack Obama dan Recep Tayyip Erdogan (Anadolu)

dakwatuna.com – Ankara. Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, memang mendapat banyak kritikan dari kalangan oposisi di dalam negeri dalam beberapa bidang kehidupan. Namun demikian, Erdogan ternyata mempunyai popularitas yang sangat besar di dunia, terutama dunia Islam.

Seorang aktivis politik asal Pakistan, Nadeem Ahmed Khan, seperti dilansir Turk Press, Jumat (29/5/2015) kemarin, menyatakan ingin meminjam Presiden Erdogan untuk memimpin Pakistan selama 5 tahun agar Pakistan bisa masuk dalam daftar negara terkuat di dunia.

Menurut Khan, Turki di bawah pimpinan Erdogan berhasil menjadi pemimpin negara-negara Islam. Umat Islam benar-benar berharap banyak kepada Turki dalam mendapatkan solusi bagi masalah-masalah berat yang dihadapi.

Khan mengatakan, “Negara Turki adalah pewaris Khilafah Utsmaniyah, oleh karena itu, kami orang-orang Pakistan memandang orang-orang Turki sebagai representasi dari khilafah. Allah Taala benar-benar telah menghadiahkan kalian orang sehebat Erdogan. Dialah satu-satunya orang yang bisa mengembalikan kejayaan Turki.”

Khan berharap Turki tetap menjaga kesolidan dalam negri. Karena kekuatan Turki akan berimbas kepada kekuatan umat Islam. “Kalau Turki kuat secara politik, ekonomi dan militer, maka umat Islam juga akan kuat dalam politik, ekonomi, dan militer.”

Pakistan, menurutnya, adalah negara yang mempunyai potensi besar untuk bisa masuk dalam daftar negara kuat di dunia. Hanya saja Pakistan tidak memiliki tokoh pemimpin yang kuat seperti Erdogan. (msa/dakwatuna)

Sumber: Turkpress

Redaktur: M Sofwan

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir

Lihat Juga

Grand Launching SALAM Teknologi Solusi Aman Covid-19 untuk Masjid

Figure
Organization