dakwatuna.com – Ankara. Angkatan bersenjata Turki menjatuhkan helikopter Suriah yang menerobos wilayah udara Turki. Seperti dinyatakan menteri pertahanan Turki, Sabtu (16/5/2015) kemarin.
Menhan, Ismet Yilmaz, mengatakan, “Baru saja sebuah helikopter Suriah berhasil dijatuhkan karena menerobos wilayah udara Turki selama 5 menit. Helikopter itu menerobos hingga 11 kilometer.”
Sementara itu media pemerintah Suriah menampik berita tersebut. Menurutnya, yang dijatuhkan hanya sebuah pesawat kecil tanpa awak.
Kejadian ini adalah yang ketiga. Sebelumnya pada bulan Maret 2014 yang lalu, militer Turki juga menjatuhkan sebuah pesawat tempur. Dua tahun sebelumnya, Juli 2012, rudal anti pesawat Suriah menjatuhkan sebuah pesawat Turki. Namun terjadi perdebatan apakah pesawat Turki ini melanggar perbatasan atau tidak. (msa/dakwatuna)
Sumber: Sky News
Redaktur: M Sofwan
Beri Nilai: