Kusunting Sang Baka

dakwatuna.com

Sepertinya aku telah lama kehilangan

Memoar itu, menepiskan duniawi yang menyeru kebajikan semu

Di mana rasaku, ketaatanku, serta kepatuhanku yang dulu ada?

Saat panggilan datang segera kubasuh bagian tubuhku

Saat panggilan menyeru kusegerakan telekung menutupi auratku

Pedar kuhitung bulir diryah-ku

Hendak Kau hilangkan satu persatu namun aku tak mau melepasnya

Hendak Kau pertahankan namun aku seolah terlena akan fana

Beginikah jika sukma sedang mencari-Mu?

Beginikah jika penjagaan-Mu sedang menjauh dariku?

Atau beginikah jika Engkau sedang ingin dekatiku?

Aku… kehilangan yang telah lama kucari

Aku… meninggalkan yang telah biasa kujalani

Langkah…di mana langkah-langkah kecil namun pasti itu berada?

Melatis asa agar kutangguhkan derita

Ooh.. kiranya nirwana ini telah bergerak atau sukmaku yang berjejak

Bakakan aku berteman sangkaan tak ada durjana pengiring di dalamnya

 

 

Perempuan yang sedang belajar merapatkan diri dengan rangkaian kata agar mampu mengubah dunia.
Disqus Comments Loading...