dakwatuna.com – Banjarnegara. Sepekan pasca bencana tanah longsor di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Banjarnegara, warga setempat yang berada di lokasi pengungsian membutuhkan berbagai kebutuhan sehari – hari. Hal itu diungkapkan salah satu relawan dari tim gabungan, Fauzan, Jumat (19/12).
Menurut Fauzan, dari 10 titik pengungsian yang tersebar di beberapa wilayah di Desa Sampang dan Desa Ngaliyan, setidaknya ada lima titik yang memerlukan bantuan dari para relawan dan dermawan.
“Di pos 2, para pengungsi membutuhkan sampo, alat tidur, bedak bayi, minyak telon dan pampers, sementara di pos 9, para pengungsi membutuhkan pakaian, pakaian dalam wanita, obat batuk, obat gatal, selimut, tikar, handuk, pampers lansia, sembako dan sampo,“ papar Fauzan, yang juga salah satu relawan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Lebih lanjut, Fauzan menyampaikan di tiga titik selanjutnya, yakni di pos 5, para pengungsi membutuhkan tong sampah, dot bayi dan kaos kaki bayi. “Sementara di pos 3 dan 4 masing – masing membutuhkan sandal, ember, pakaian dalam pria dan balita,” tandasnya.
Sementara, terkait pemulasaraan jenazah yang selama ini dilakukan dari relawan, mulai Jumat (19/12) dihentikan. Hal ini terkait kondisi jenazah yang sudah rusak, sehingga rawan menimbulkan penyakit. “Sehingga mulai hari ini semua evakuasi jenazah langsung ditangani oleh dinas kesehatan setempat,” pungkasnya. (pksjateng/abr/dakwatuna)