dakwatuna.com – London. Perusahaan mobil Inggris, Rolls-Royce, memproduksi sebuah kendaraan dengan inspirasi kiswah (penutup) Ka’bah. Kendaraan ini, seperti dikabarkan Sabq, Selasa (9/12/2014) yang lalu, dirancang khusus untuk seorang pengusaha dari salah satu negara Teluk yang belum diketahui namanya.
Mobil ini diberi warna hitam mengkilap, kecuali atap yang diwarnai kuning keemasan mirip dengan warga kuning yang terdapat dalam kiswah Ka’bah. Selain itu, di beberapa bagian kendaraan terukir lafazh Allah dengan warna kuning yang sama.
Seperti diketahui, Rolls-Royce mempunyai layanan khusus yang memungkinan para konsumen memilih eksterior dan juga interior sesuai selera mereka. Termasuk juga menentukan aksesoris dan warna yang disukai. Setelah itu, perusahaan akan mengeluarkan edisi khusus untuk konsumen tersebut. (msa/dakwatuna)