dakwatuna.com – Tanzania. Danau dengan air yang jernih biasanya menjadi favorit para wisatawan. Namun, ada yang berbeda dengan Danau Natron di Tanzania. Air di danau ini dapat membuat hewan membatu. Sungguh aneh tapi nyata.
Danau identik dengan kesejukan dan keindahan alamnya. Danau yang indah biasanya menjadi sebuah tempat wisata menarik bagi keluarga. Tetapi tidak semua danau aman untuk dikunjungi.
Danau Natron sebenarnya memiliki pemandangan indah. Danau ini terletak di dekat gunung berapi Ol Doinyo Lengai. Permukaan danau terlihat jernih bagaikan kaca dan panorama gunung berapi sekelilingnya membuatnya sangat mempesona.
Diberitakan Detik dari CNN, Selasa (25/11/2014), Danau Natron merupakan salah satu danau yang mematikan. Danau Natron terletak di sebelah utara Tanzania, berdekatan dengan perbatasan Kenya. Danau ini dapat membuat hewan-hewan yang masuk ke dalamnya menjadi batu.
Danau Natron memiliki kedalaman kurang dari 3 meter. Suhu air danau bisa mencapai 140 derajat dan disebut-sebut mengandung senyawa natron. Air danau ini juga tercampur dengan abu beracun dari gunung berapi yang ada di sekelilingnya.
Redaktur: Rio Erismen
Beri Nilai: