Bencana Kemanusiaan, Ebola Telah Makan 13 Ribu Korban

Korban virus Ebola di Liberia. (skynews)

dakwatuna.com – Liberia. Wabah virus Ebola sepertinya belum bisa dihentikan. Angka terakhir yang diumumkan lembaga kesehatan dunia (WHO) mengungkapkan jumlah korban yang terjangkit virus mematikan ini mencapai 13.268 orang. Seperti diberitakan Sky News, Ahad (8/11/2014) hari ini.

Dari angka yang sangat besar itu, korban meninggal mencapai 4.690 jiwa sejak korban pertama meninggal, yaitu anak-anak, bulan Desember silam. Bahkan korban jiwa juga meliputi tim medis sukarelawan yang turut memberikan pertolongan pada korban. Jumlah mereka yang terjangkit saat ini mencapai 549 orang.

Hingga kini, penyebaran virus ini sudah cukup luas. Meliputi 8 negara, yaitu Sierra Leone, Guienia, Liberia, Mali, Nigeria, Sinegal, Spanyol, dan Amerika. Kebanyakan kasusnya tentu terjadi di Afrika. Sedangkan di Amerika tercatat 4 kasus yang terjadi, dengan satu orang korban meninggal. (msa/dakwatuna)

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...