Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / KPU Kudeta Mesir Resmi Umumkan Kemenangan As-Sisi

KPU Kudeta Mesir Resmi Umumkan Kemenangan As-Sisi

Tokoh kudeta Mesir nomor satu, Abdul Fatah As-Sisi (islammemo.cc)
Tokoh kudeta Mesir nomor satu, Abdul Fatah As-Sisi (islammemo.cc)

dakwatuna.com – Mesir. Komisi Pemilu Umum (KPU) Kudeta Mesir akhirnya secara resmi mengumumkan (3/6/2014) kemenangan tokoh kudeta nomor satu Abdul Fatah As-Sisi sebanyak 96,91% atas saingannya Hamden Shabahi yang memperoleh 3,09% dari suara pemilih.

Ketua KPU Mesir, Anwar Al-‘Asyi, menyatakan bahwa As-Sisi memperoleh 23.780.104 suara, sementara Shabahi memperoleh 757.511 suara.

Angka-angka yang diumumkan oleh KPU Mesir menimbulkan tanda tanya besar di kalangan rakyat Mesir, melihat kosongnya berbagai tempat pemungutan suara (TPS) sebagaimana yang diakui dan diliput oleh sejumlah media lokal dan asing.

Banyak pihak sudah memperkirakan kemenangan As-Sisi sebelumnya, bukan karena popularitasnya yang tinggi, tetapi karena manipulasi dan kecurangan secara sistematis oleh kelompoknya, yang ingin menyukseskan agenda-agenda pengembalian rezim militer ke tampuk pemerintahan.

Dalam pidato singkat setelah pengumuman, As-Sisi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan pemilu (isyarat untuk upaya keras polisi dan tentara yang menjaga TPS), dan kepada pesaingnya Hamden Shabahi. (islammemo/rem/dakwatuna)

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Diktator As-Sisi Tugaskan Mantan Sekjen Liga Arab Berkomunikasi dengan IM

Figure
Organization