Topic
Home / Berita / Internasional / Asia / Hamas: Hentikan Perundingan dan Negosiasi dengan Israel

Hamas: Hentikan Perundingan dan Negosiasi dengan Israel

Jubir Hamas Sami Abu Zuhri (paltimes)
Jubir Hamas Sami Abu Zuhri (paltimes)

dakwatuna.com – Palestina. Jubir Hamas (Harakah Al-Muqawamah Al-Islamiyah/Gerakan Perlawanan Islam), Sami Abu Zuhri, meminta Presiden Palestina, Mahmoud Abbas, dan Otoritas Palestina di Tepi Barat untuk menghentikan perundingan dengan Israel yang telah berulang kali mengkhianati perjanjian yang disepakati sebelumnya.

Abu Zuhri menegaskan bahwa perjuangan rakyat Palestina menentang penjajahan Israel akan terus berlanjut hingga cita-cita kemerdekaan Palestina terwujud.

Menurutnya, berbagai upaya Israel selama ini untuk melemahkan perjuangan Hamas dan rakyat Palestina menemui kegagalan.

Meskipun negara Yahudi tersebut berhasil membunuh pejuang-pejuang Palestina yang militan dan berpotensi, tetapi hal itu tidak lantas melemahkan semangat perjuangan rakyat Palestina untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan.

Hal tersebut disampaikan Abu Zuhri dalam keterangan persnya (21/3) terkait tragedi pembunuhan salah seorang pemimpin Brigade Izzuddin Al-Qassam (sayap militer Hamas), Hamzah Abu Al-Haija’, oleh militer Israel di Jenin beberapa waktu lalu.

Abu Zuhri menyatakan bahwa Hamas sangat memuliakan para syuhada Palestina yang telah memperjuangkan kemerdekaan rakyat Palestina dari Israel. (paltimes/rem/dakwatuna)

Redaktur: Rio Erismen

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Alumnus Universitas Al-Azhar Cairo dan Institut Riset dan Studi Arab Cairo.

Lihat Juga

Opick: Jangan Berhenti Bantu Rakyat Palestina!

Figure
Organization