Mahasiswa Memasuki Bundaran Tahrir Hari Ini

Mahasiswa sujud berjamaah saat memasuki Bundaran Tahrir (egyptwindow)

dakwatuna.com – Kairo. Para mahasiswa, terutama dari Universitas Kairo, kembali memasuki Bundaran Tahrir, hari ini Ahad (1/12/2013). Mereka meneriakkan yel-yel “Rakyat ingin jatuhkan rejim As-Sisi”, “As-Sisi Pengkhianat”, “As-Sisi penjagal”, dan sebagainya.

Mahasiswa mengungkapkan kemarahan mereka dengan kekejaman penguasa kudeta. Oleh karena itu, mereka menuntut dijatuhkannya pemerintah kudeta, dan dikembalikannya Presiden Mursi. Mahasiswa yang kebanyak berasal dari Universitas Kairo itu juga mengajak mahasiswa dari seluruh perguruan tinggi di Mesir untuk kembali melakukan demonstrasi besar-besaran di Bundaran Tahrir.

Ada pemandangan menarik hari ini, begitu para mahasiswa memasuki kawasan Bundaran Tahrir, mereka serempat melaksanakan sujud. Tidak sedikit dari mereka yang menangis karena mengingat para syuhada yang gugur akibat kekejaman penguasa kudeta. Mereka mengungkapkan tekad untuk bersama-sama menjatuhkan penguasa kudeta. (msa/dakwatuna/egyptwindow)

Ketua Studi Informasi Alam Islami (SINAI) periode 2000-2003, Kairo-Mesir
Konten Terkait
Disqus Comments Loading...