dakwatuna.com – Jakarta. Beredarnya fatwa ulama Suriah yang menghalalkan daging hewan seperti anjing dan kucing, memicu keprihatinan dan solidaritas umat. Ustadz Zulfikarullah, salah seorang da’i yang tergabung dalam korps da’i kemanusiaan ACT bertempat di Pacific Place menghimbau kepada sekitar 400 jamaah yang hadir agar bahu membahu dan saling membantu meringankan beban penderitaan sesama.
“Umat Islam itu ibarat satu tubuh, jika salah satu bagian tubuh terluka maka yang lain akan merasakan sakit,” tuturnya.
Seruan ustadz Zulfikarullah kepada para jamaah mendapat sambutan positif, para jamaah secara sukarela melakukan penggalangan dana untuk solidaritas Suriah.
Ustadz Wawan, salah seorang dewan penasihat Rohis Pacific Palace mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh ACT merupakan upaya mengedukasi dan menggugah kepedulian publik, “pada esensinya merupakan dakwah,” tuturnya.
Wawan mengatakan edukasi secara intens akan dilakukan agar umat memiliki kepedulian membantu muslim Suriah.
Seluruh pengurus akan dilibatkan untuk mengedukasi jamaah, “ kami akan terus melakukan penggalangan dana kepada jamaah, kita akan tayangkan video edukasi, hasil penggalangan dana untuk sementara terkumpul 5 juta.” Katanya. (act/sbb/dakwatuna)
Redaktur: Saiful Bahri
Beri Nilai: