Keluarganya mengatakan pihaknya dan Bulan Sabit Merah Palestina telah menerima jasad anaknya dekat barak militer Beit Il yang berdiri di atas tanah Palestina di timur kota al Bira dekat Ramallah.
Keluarga menjelaskan bahwa jasad Ashi dibawa ke kompleks medis Palestina untuk disemayamkan sebelum dimakamkan hari ini, Rabu (23/10), di tanah kelahirannya di Beit Laqia. Di sana Ashi akan dishalatkan di masjid.
Ayah Ashi meminta Otoritas Palestina dan Presiden Otoritas Palestina di Tepi Barat untuk menghentikan perundingan dengan penjajah Zionis, di tengah-tengah berlanjutnya pembunuhan yang dialami rakyat Palestina. Dia menyatakan bahwa anaknya adalah korban ketujuh yang dibunuh pasukan penjajah Zionis sejak dimulainya perundingan di Tepi Barat.
Pasukan penjajah Zionis membunuh Muhammad Ashi (24), anggota Brigade al Qassam, sayap militer Gerakan Perlawanan Islam Hamas, setelah diburu selama 11 bulan di kawasan pertanian antara desa Balin dan Kafer Ni’mah di barat Ramallah, setelah operasi militer yang digelar pada hari Selasa dengan menggunakan roket-roket anti kendaraan lapis baja yang ditembakkan ke gua tempat Ashi di dalamnya.
Penjajah Zionis memburu Muhammad Ashi yang diduga sebagai arsitek aksi peledakkan bus yang terjadi pada November 2012 lalu di kota Tel Aviv, yang mengakibatkan puluhan orang Zionis luka-luka.
Brigade Izzudin Al-Qassam dalam pernyataan resminya menyatakan bahwa Muhammad Ashi adalah salah seorang pelaku peledakan Bom yang terjadi di Tel Aviv pada bulan November 2012. (pip/sbb/dakwatuna)