dakwatuna.com -Kenya. Aktivitas PKPU setiba di Nairobi – Kenya, Tim Qurban PKPU misi Afrika terus melakukan koordinasi dan persiapan dengan berbagai pihak. Termasuk penentuan titik distribusi bantuan dan partner-partner dari masyarakat lokal yang akan dilibatkan untuk menyukseskan program sebar qurban PKPU tahun 2013/1434 H untuk wilayah Afrika.
Sambil terus menunggu respons penambahan para pequrban dari Indonesia yang terpantau terus meningkat hingga jelang hari “H”, tim PKPU di Afrika memulai aksi konkritnya dengan merealisasikan “Food Distribution Program” bagi warga miskin Afrika, khususnya di titik-titik penampungan pengungsi yg terkena dampak bencana kelaparan, seperti di Garissa dan Dadaap, di wilayah perbatasan Kenya dan Somalia.
Untuk bantuan tahap awal, telah diserahkan donasi sebesar USD 4.310 yang berhasil dikumpulkan hingga hari Jumat, 11 Oktober 2013 dari para donatur di tanah air. Bantuan diserahkan melalui partner lokal, yang diserahkan oleh Wildhan Dewayana mewakili PKPU kepada Direktur Zamazam Foundation Kenya Mohamad Hassan di Wisma KBRI Urafiki Lane No.5 Off Limiru Road, Muthaiga, Nairobi-Kenya.
Dalam kesempatan tersebut Mohamad Hassan mewakili masyarakat pengungsi penerima bantuan menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur yang berada di tanah air Indonesia dan turut mendoakan agar Allah SWT selalu memberikan kebaikan dan keberkahan. “Saya berjanji untuk segera menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat, sesegera mungkin, sebelum hari Raya tiba agar mereka dapat ikut merasakan kebahagiaan di hari raya tersebut”, janji Hassan. “Insya Allah, saya akan minta juga agar masyarakat penerima bantuan secara langsung mendoakan kaum dermawan Indonesia itu pada saat shalat Hari Raya Qurban”, sambungnya.
Dengan adanya kerjasama bantuan program Food Ditribution, Water Sanitasion dan Qurban yang sudah terjalin selama 3 tahun ini, semoga Allah memudahkan dan menyatukan orang-orang baik dan yang senantiasa berbuat kebaikan. Aamiin..(pkpu/sbb/dakwatuna)