Topic
Home / Berita / Internasional / Afrika / Bocor Lagi, Rencana Serangan Rabu Pagi

Bocor Lagi, Rencana Serangan Rabu Pagi

serangan polisi mesirdakwatuna.com – Kairo.  Situs egyptwindow.net mendapatkan informasi bahwa kepolisian, satuan militer khusus, dilengkapi para preman telah siap siaga berkumpul di sebuah klub olah raga dekat dengan Rab’ah Adawiyah.

Mereka menunggu instruksi menyerang dengan kekuatan senjata untuk membubarkan paksa para demonstran. Diperkirakan waktu yang direncanakan adalah Rabu (14/8) pagi ini.

Bocornya informasi rahasia ini membuktikan bahwa masih banyak kalangan di kepolisian dan militer yang menjunjung nilai kemanusiaan. Mereka tidak mau terlibat dalam aksi pembantaian orang-orang yang tidak bersenjata. Pembantaian yang sebenarnya adalah permusuhan terhadap Islam. Adanya orang-orang baik seperti ini akan menjadi penghalang para pengkudeta untuk berhasil melakukan pembantaian.

Yang mengherankan, diketahuinya informasi seperti ini malah membuat semakin banyak orang berdatangan bergabung dengan demonstran di Rab’ah. (msa/sbb/dkw)

Redaktur: Saiful Bahri

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Konflik Air Antara Ethiopia, Sudan, dan Mesir

Figure
Organization