Pemain muslim ini berhasil mengungguli penyerang Borussia Dortmund, Robert Lewandowski yang berada di peringkat kedua dengan raihan suara lebih dari 11 persen. Sedangkan peringkat ketiga ditempati rekan Ribery di Muenchen, Bastian Schweinsteiger.
Franck Ribery menikmati musim kompetisi yang menakjubkan bersama Muenchen musim lalu. Ia membantu Muenchen merebut tiga piala, yakni Bundesliga, DFV Pokal, serta Liga Champions. Pemain Timnas Perancis itu juga tercatat mencetak 10 gol dan memberikan 15 assist. Prestasi itu membuat Ribery disodori perpanjangan kontrak hingga 2017.
Sementara itu, kiper andalan Muenchen, Manuel Neuer meraih penghargaan sebagai kiper terbaik. Kiper Timnas Jerman tersebut unggul atas Roman Weidenfeller dari Borussia Dortmund.
Untuk kategori pelatih terbaik jatuh ke Christian Streich, pelatih Freiburg. Streich meraih 48,7 persen suara setelah membawa Freiburg ke peringkat lima klasemen Bundesliga musim lalu. Sedangkan arsitek Bayern Muenchen gagal terpilih sebagai pelatih terbaik. (dwi/tjk)