dakwatuna.com – Sekjen Liga Arab, Nabiel Arabi menegaskan bahwa Menlu Negara-negara Arab telah mengeluarkan keputusan bersama untuk mendukung Palestina dengan status non-anggota di PBB.
Dalam jumpa persnya paska pertemuan Menlu se-Arab, Arabi mengatakan, bahwa Liga Arab sepakat untuk mendukung perjuangan Otoritas Palestina mendapatkan status non-anggota di PBB, hal ini dikarenakan sulitnya mendapatkan status keanggotaan penuh kecuali dengan mengantongi persetujuan Dewan Keamanan PBB.
Arabi menjelaskan, status non-anggota di PBB itu sudah jauh lebih baik, banyak negara-negara lain menurut Arabi yang dulu juga menyandang status non-anggota di PBB, seperti Jerman Timur dan Jerman Barat, kedua negara ini cukup lama menyandang status itu.
“Status ini bukan status akhir, dan kami semua berharap kondisi berubah dan Palestina berhasil mendapatkan status keanggotaan penuh di PBB,” tambah Arabi.
Menlu Palestina, Riyadh Maliki baru-baru ini mengatakan, bahwa Otoritas Palestina akan meminta status negara pengawas non anggota di Majelis Umum PBB yang sidangnya akan diselenggarakan akhir bulan September ini. (alt/knrp)
Konten ini telah dimodifikasi pada 06/09/12 | 22:13 22:13