Topic
Home / Berita / Nasional / Fadly ‘Padi’ Nyaman Bawakan Lagu Islami

Fadly ‘Padi’ Nyaman Bawakan Lagu Islami

Fadly "Padi" (VIVAnews/Muhamad Solihin)

dakwatuna.com – Sejak grup band Padi vakum, masing-masing personelnya memiliki kesibukan sendiri. Tak terkecuali dengan sang vokal, Fadly. Fadli saat ini lebih sering terlihat tampil sendiri menyanyi di atas panggung membawakan lagu-lagu bernuansa Islami.

“Sekitar 2 tahun terakhir saya sering bermain di konser islami. Kalau kita dengar lagunya kita bisa merasakan energi yang baik mengenai pesan-pesan agama,” kata Fadli saat jumpa pers ‘Konser Sholawat Untuk Negeri’ di Hotel Kartika Chandra, Kamis 16 Februari 2012.

Fadli mangaku tak terbebani dengan membawakan lagu bernuansa islami. Justru ia tertarik dengan pesan di dalam lirik lagu bernuansa islami itu.

“Pada dasarnya, beban menyanyikan lagu biasa atau rohani itu sama aja. yang dilihat bukan dari gaya nyanyinya, tapi cara yang dilakukan dalam kebiasaan sehari-hari,” katanya.

Fadli saat ini sedang mempersiapkan penampilannya dalam acara ‘Konser Sholawat Untuk Negeri’ yang akan digelar di Istora Senayan, bersama dengan 140 artis pendukung acara, seperti Opick, Sulis, Kristina, Wali Band, Iis Dahlia, serta sejumlah penyanyi lainnya.

“Saya menikmati semua ini karena saya cinta dengan musik. Dan saya bersyukur lewat musik bisa menyampaikan pesan agama Islam. Ini anugerah buat saya,” ujar Fadli menambahkan. (Sandy Adam Mahaputra/Winda Yanti/VN)

Redaktur: Ardne

Beri Nilai:
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (3 votes, average: 9.67 out of 5)
Loading...

Tentang

Tim dakwatuna adalah tim redaksi yang mengelola dakwatuna.com. Mereka terdiri dari dewan redaksi dan redaktur pelaksana dakwatuna.com

Lihat Juga

Anggota DPR AS: Trump Picu Kebencian pada Islam di Amerika

Figure
Organization