dakwatuna.com – Jawa Barat kembali dilanda bencana gempa bumi. Berdasarkan laporan BMKG, gempa sebesar 6,4 SR, dengan pusat gempa di 64 KM Barat Laut Ujung Kulon, Jawa Barat (Banten), terjadi pada pukul 16:52:50 WIB, pada koordinat 6.79 LS 105.11 BT dengan kedalaman 10 KM.
Sedangkan berdasarkan laporan United State Geological Survey (USGS), gempa berkekuatan 6.5 SR terjadi di sekitar Selat Sunda Jumat sekitar pukul 16:52:52 WIB. Pusat gempa berada pada kedalaman 53,7 kilometer di 137 km dari selatan Teluk Betung, Sumatra, 187 km barat Sukabumi, Jawa Barat, dan 187 km barat daya Jakarta. Lokasi gempa berada pada koordinat 6.692 derajat lintang selatan dan 105.153 garis bujur timur.
Menurut laporan beberapa pihak, gempa dirasakan cukup kuat di daerah Jakarta, Bandung, Bogor, Merak, dan daerah lain di Jawa Barat, Banten, dan Lampung. Bahkan dilaporkan gempa dirasakan selama 30 detik di Bandung. Warga Jakarta yang berada di gedung perkantoran ada yang menyelamatkan diri keluar dari gedung masing-masing. Ketika berita ini diturunkan, belum ada laporan tentang korban jiwa dan luka-luka serta kerusakan yang diakibatkan musibah gempa ini. (hdn)
Redaktur: Ardne
Beri Nilai: