Dalam pernyataannya kemarin Kamis (6/8) kepada Infopalestina komite ini menegaskan bahwa pihaknya sudah membahas selama malam kemarin tentang cara dan jalan menghadapi rencana sadis Israel dan menghadangnya.
Pernyataan tersebut mengecam tindakan Israel yang mengklaim keberadannya di Al-Quds sebagai kewajiban agama Taurat tanpa mempedulikan undang-undang internasional dan teks-teks sejarah yang membuktikan bahwa tidak ada eksistensi bagi pemerintah penjajah di tempat suci itu. Sebab meski membalikan bumi, yahudi tidak akan menemukan sejarah di dalamnya.
Komite menegaskan bahwa tindakan kejahatan Israel di rumah Ummu Kamil Al-Kurd dan keluarg Al-Ghazi dan Hanon di perkampungan Syekh Jarrah adalah timbul karena kedengkian mereka. Rentetan kejahatan itu melanggar HAM, terutama hak-hak rakyat Palestina dari warga Al-Quds. Mereka hanya beralasan akan membangun kuil Yahudi yang mereka yakini.
Komite ini mengecam sikap diam Arab dan dunia. “Kami mengungkapkan kata-kata ini dalam lembaran barang kali ucapan mulut kami tidak didengar.
Kota Al-Quds dan sejumlah perkampungan di sekitarnya terutama perkampungan Syekh Jarrah dan Salwan mengalami sejumlah serangan Israel yang sadis dan meningkat pada beberapa hari belakangan. Dimana Israel meningkatkan serangannya dan mengusir warga Palestina dari rumah mereka dan menempatkan warga pemukim yahudi sebagai gantinya.
Sementara itu banyak pengamat dan pemantau menilai bahwa aksi dan gelagat rakyat warga Al-Quds bisa jadi akan berubah, jika tindakan kejahatan Israel ini berlanjut yakni menjadi Intifadhah rakyat yang akan meletuskan rakyat Palestina untuk kesekian kalinya, terutama di kota Al-Quds. (bn-bsyr/ip)