Bao mengunjungi perusahaan, pabrik, sawah dan perkebunan di Wilayah Xinjiang di wilayah Barat Daya Cina.
Dalam kunjungan itu Bao mengajak para pekerja dan petani lokal untuk bekerja giat dalam rangka memajukan pabrik dan perkebunan di daerah mereka masing-masing.
Sebagaimana ia juga berkunjung ke perkampungan, rumah dan persawahan mereka.
Ia juga berkunjung ke masjid tertua di wilayah tersebut.
Di tengah perlakuan yang tidak fair terhadap umat muslim di Cina sekarang ini, terutama dalam rangka mengamankan perhelatan Olimpiade, di mana umat muslim diawasi sangat ketat dan berlebihan. Yang semestinya tidak perlu dilakukan, karena muslim di manapun akan menjunjung nilai kemanusiaan dan perdamaian.
Semoga kunjungan itu tidak sekedar, lips service semata, karena China sekarang menjadi tuan rumah olimpiade. Namun kunjungan itu hendaknya dijadikan tonggak penegakan demokrasi dan kebebasan berpendapat, berserikat bahkan kebebasan beragama. Terutama bagi umat muslim yang menjadi minoritas.
Semoga minoritas di Cina dan bahkan dunia lainnya, mendapatkan hak-haknya yang adil dan proporsional, sebagaimana kaum minoritas di Indonesia yang mendapatkan hak-haknya secara istimewa. (io/ut)
Konten ini telah dimodifikasi pada 19/08/08 | 06:11 06:11